Dishub Lakukan Evaluasi untuk Optimalkan PAD Terminal

Dishub Lakukan Evaluasi untuk Optimalkan PAD Terminal
FOTO : Kepala Dishub Parigi Moutong, Arman (KS/Firman)
banner 468x60

Parigi Moutong, kabarSAURUSonline.com – Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Parigi Moutong, lakukan optimalisasi  Pendapatan Asli Daerah (PAD) di tahun 2023 ini.

Demikian kata Kepala Dishub Kabupaten Parigi Moutong, Arman, kepada wartawan kabarSAURUSonline.com saat ditemui di ruang kerjanya, Kamis (19/01).

Bacaan Lainnya
banner 336x280

“Terkait optimalisasi pendapatan daerah dari sektor terminal, memang kami akui ditahun 2022 kemarin tidak mencapai target. Sehingga nantinya ada langkah dan upaya yang akan dilakukan, untuk mencapai angka yang ditargetkan ditahun 2023 ini,” jelasnya.

Lanjutnya, upaya yang sudah dilakukan oleh Dishub, yaitu menggelar rapat evaluasi dengan pihak terkait untuk megetahui kendala yang terjadi di lapangan, seperti yang sudah dilakukan di terminal Toboli Kecamatan Parigi Utara.

“Langkah tersebut yaitu salah satunya dengan mengevaluasi dimana kelemahan  petugas di lapangan,” ujarnya.

Kata ia, berdasarkan hasil rapat evaluasi, ada beberapa petugas di lapangan yang tidak melaksanakan tugas dan fungsinya dengan maksimal.

Sehingga, diberikan kebijakan dari segi waktu dan sistem kerja sehingga pegawai terminal dapat memaksimalkan tugasnya.

“Setiap harinya ada satu petugas yang bertanggung jawab, dengan kebijakan dihari  lain petugas itu dapat masuk setengah hari saja, sehingga dihari mereka bertugas, dapat memaksimalkan tugasnya,” bebernya.

Dengan cara tersebut, Arman berharap, dari sektor terminal dapat menunjang Dishub untuk mencapai target PAD pada angka yang ditentukan.

“Semoga angka yang kita capai ditahun ini dapat memenuhi target ataupun melebihi target,” tutupnya.

banner 336x280

Eksplorasi konten lain dari kabarSAURUSonline.com

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.