Atasi Kemacetan Akibat Luapan Air, Satlantas Polres Tolitoli Terjunkan Personil

Atasi Kemacetan Akibat Luapan Air, Satlantas Polres Tolitoli Terjunkan Personil
FOTO : istimewa (Channel id sulawesi)
banner 468x60

TOLITOLI, kabarSAURUSonline.com – Untuk mengantisipasi kemacetan akibat luapan air, Kasat Lantas Polres Tolitoli Iptu Budi Prasetyo, menerjunkan personilnya di ruas jalan trans Dusun Bambuan, Desa Ogomatanang, Kecamatan Lampasio.

“Keterlibatan personil lalu lintas di lokasi banjir trans Sulawesi sangat dibutuhkan, untuk membantu para pengendara kendaraan bermotor jangan sampai terseret arus ataupun terperosok,” ujar Budi Prasetyo, melansir channelsulawesi.id

Bacaan Lainnya
banner 336x280

Ia menambahkan, personil Satlantas Polres Tolitoli disiagakan untuk kelancaran dan mengamankan masyarakat khususnya pengguna jalan yang melintas agar bisa tetap melanjutkan perjalanan.

Dilaporkan sejumlah kendaraan roda empat terperosok karena memaksa menembus jalan meski ada genangan air.

Menurutnya, ruas jalan di Dusun Bambuan sepanjang kurang lebih 30 KM ini, merupakan jalur lintasan yang cukup sibuk sebab dilalui kendaraan lintas kabupaten dan kota.

Karena vitalnya fungsi ruas jalan itu, Kapolres Tolitoli  memberi perhatian khusus agar jalan tetap bisa dilalui.

Budi Prasetyo mengimbau masyarakat khususnya pengendara yang sudah terlanjur akan melintasi jalan tersebut untuk tetap berhati-hati.

Sedangkan, masyarakat yang baru hendak melakukan perjalanan, ia meminta agar lebih baik menunda perjalanan sembari menunggu cuaca normal.

“Selalu update informasi tentang keadaan jalan di ruas jalan kecamatan Ogodeide ke arah Tolitoli karena ada beberapa jembatan putus, jadi harus selalu hati hati untuk keselamatan dalam perjalanan,” harap Kasat Lantas.

Untuk diketahui, intensitas hujan yang cukup deras di Kabupaten Tolitoli tiga hari belakangan membuat sejumlah ruas jalan trans Sulawesi tergenang air karena luapan air dari drainase yang melewati badan jalan.

Melansir dari https://channelsulawesi.id/2022/08/02/satlantas-polres-tolitoli-siagakan-personil-di-ruas-jalan-trans-bambuan/

banner 336x280

Eksplorasi konten lain dari kabarSAURUSonline.com

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.