Demi Suksesnya Pemilu, KPU Berharap Dukcapil Mampu Tuntaskan Perekaman e-KTP  

Demi Suksesnya Pemilu, KPU Berharap Dukcapil Mampu Tuntaskan Perekaman e-KTP
FOTO : Ketua KPU Parigi Moutong Sulfiana Dg. Patanga, S.Sos, (KS/Kiki)
banner 468x60

Parigi Moutong, KabarSAURUSonline.com- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Parigi Moutong berharap, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) dapat menuntaskan perekaman Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP) bagi masyarakat,  sebelum Pemilihan Umum (Pemilu) serentak 2024 mendatang.

“Kami harapkan Dukcapil bisa segera menuntaskan masalah perekaman KTP elektronik demi suksesnya pesta demokrasi ini,” kata Ketua KPU Parigi Moutong Sulfiana Dg. Patanga, S.Sos, kepada redaksikabarsauruson@gmail.com, Kamis, (07/07).

Bacaan Lainnya
banner 336x280

Hal itu ia katakan, merespon pernyataan Dukcapil bahwa masih ada puluhan ribu warga Parigi Moutong yang belum melakukan perekaman e-KTP.

“Karna masih banyak sekali masyarakat yang belum melakukan perekaman KTP-el, padahal kita ketahui bahwa satu suara itu sangat berharga untuk menentukan calon pemimpin kita lima tahun yang akan datang,” tuturnya.

Kata Sulfiana, dengan dilakukannya perekaman e-KTP secara menyeluruh, dapat mempengaruhi jumlah partisipasi masyarakat dalam Pemilu 2024 mendatang.

“Kita ingin partisipasi masyarakat dalam pemilu itu bisa terlayani semua. Karena suksesnya Pemilu itu karena adanya partisipasi masyarakat,” ujarnya.

Lanjutnya, hal itu membutuhkan sinergi dengan berbagai pihak terutama terkait pendataan masyarakat sebagai calon pemilih.

“Kami akan bekerjasama juga dengan Dukcapil terkait pendataan calon pemilih, kemudian kami serahkan kepada mereka untuk dilakukan perekaman e-KTP,” bebernya.

Ia menambahkan, selain Dukcapil ada beberapa stakeholder yang ikut terlibat dalam kerjasama tersebut, seperti Dinas Pendidikan dan Kebudayaan juga TNI/Polri.

Setiap bulan KPU selalu mengadakan rapat koordinasi (Rakor) dengan beberapa stakeholder tersebut.

banner 336x280

Eksplorasi konten lain dari kabarSAURUSonline.com

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.