Iswan Kades Terpilih di Mertasari , Mengaku Akan Mengutamakan Pelayanan Masyarakat

Iswan Kades Terpilih di Mertasari, Mengaku Akan Mengutamakan Pelayanan Masyarakat
FOTO : ISWAN (KS/Firman)
banner 468x60

Parigi Moutong, kabarSAURUSonline.com – Sebagai Kepala Desa (Kades) Mertasari yang baru saja terpilih, Iswan mengaku akan mengutamakan pelayanan yang baik untuk masyarakat.

“Selama satu periode kedepan, saya akan mengutamakan pelayanan yang sangat baik untuk masyarakat dan berupaya membantu masyarakat yang kesulitan atau hal lainnya,” kata  Iswan, kepada wartawan kabarSAURUSonline, Selasa (29/06) kemarin.

Bacaan Lainnya
banner 336x280

Selama menjabat, ia menekankan bahwa yang terpenting adalah pelayanan untuk masyarakat.

“Pemerintah Desa (Pemdes) harus mencarikan sebuah solusi yang dapat membantu menyelesaikan  masalah yang ada di masyarakat,” ujarnya.

Dalam hal pembangunan fisik kata ia, pihaknya akan mengusulkan perbaikan pada beberapa bangunan dan fasilitas umum yang bermasalah.

“Seperti jalan trans yang ada di Desa Mertasari yang sering digenangi air kalau hujan deras,” jelasnya.

Sebagai Pemdes, ia akan berupaya memberikan contoh yang baik untuk hidup bermasyarakat melalui kegiatan yang positif di Desa Mertasari.

Untuk diketahui, Iswan dengan nomor urut tiga meraih dukungan terbanyak dengan perolehan 307 suara, dalam Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) di Desa Mertasari, Kecamatan Parigi, Kabupaten Parigi Moutong, yang digelar secara serentak pada Senin 27 Juni 2022 lalu.

Dimana, Iswan berhasil mengalahkan dua pesaing Calon Kades (Cakades) yaitu Muh Apriyadi nomor urut satu yang mengantongi 144 suara dan Ivan nomor urut dua dengan 129 suara.

banner 336x280

Eksplorasi konten lain dari kabarSAURUSonline.com

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.