Parigi mutong, kabarSAURUSonline.com – Badan Anggaran (Banggar) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Parigi Moutong, meminta pada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang mengelola DAK menempatkan programya sesuai usulan.
Hal tersebut, disampaikan Ketua DPRD Parigi Moutong Sayutin Budianto pada rapat Banggar yang membahas realisasi Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) tahun 2021. Rabu (22/06).
“Dalam mengusul DAK, lihat pemanfaatan dan asas manfaat dimana penempatan Dak tersebut,” tandas Sayutin Budianto.
Sayutin mengatakan, berdasarkan temuan di lapangan ada beberapa program DAK yang tidak sesuai dengan penempatan dan pemanfaatannya, yang hanya menguntungkan segelintir orang saja.
“Saya sering jalan dan menemukan beberapa DAK yang penempetannya hanya di satu atau dua rumah, saya berharap ini dapat menjadi perhatian, agar penempatan DAK sesuai asas manfaat dan bisa dirasakan sejumlah masyarakat,” ungkapnya.
Pihaknya berharap, hal tersebut dapat menjadi perhatian Pemda Parigi Moutong, agar ada perbaikan dalam pembangunan untuk kepentingan masyarakat.
Pantauan media ini, rapat itu juga menghadirkan diantaranya Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang Dan Pertanahan Rakyat (DPUPR) dan Dinas Ketahanan Pangan.
Eksplorasi konten lain dari kabarSAURUSonline.com
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.