Parigi Moutong, kabarSAURUSonline.com – Kantor Desa Bambalemo Kecamatan Parigi Kabupaten Parigi Moutong disegel warga, karena diduga pemerintah desa (Pemdes) sebelumnya tidak melaksanakan Laporan Penyelenggaraan Pemerintah Desa (LPPD) diakhir masa jabatanya.
Informasi yang dihimpun media ini, beberapa waktu lalu puluhan warga datang ke kantor Desa Bambalemo memasang spanduk yang bertuliskan “Kantor desa ini disegel”, massa juga mendatangi kantor Inspektorat Daerah Kabupaten Parigi Moutong, meminta agar Inspektorat menindaklanjuti laporan mereka untuk memeriksa pihak terkait.
Ditanya terkait insiden itu, Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Bambalemo, Rustam, membenarkan hal tersebut.
“Kantor desa tersebut, disegel langsung oleh warga Desa Bambalemo karena kecewa dengan kinerja mantan Kepala Desa sebelumnya yang katanya tidak sesuai dan tidak dapat melengkapi beberapa laporan pertanggung jawaban,” ujar Rustam, pada wartawan kabarSAURUSonline.com saat menyambanginya, Selasa (27/07).
Ia mengatakan, sebelum kejadian tersebut, tim evaluasi dari Kecamatan sudah melaporkan pihak terkait kepada Inspektorat, dan diberi waktu selama 60 hari untuk melengkapi segala laporan pertanggung jawaban.
Lanjutnya, sampai saat ini masih masyarakat masih menunggu hasil pemeriksaan dari Inspektorat.
Namun kata ia, saat ini kantor desa bisa digunakan sebab penyegelan oleh warga bukan bersifat permanen.
“Pihak terkait sudah dipanggil dan sementara diperiksa oleh Inspektorat, dan hari ini (selasa kemarin- red), hari terakhir batas waktu untuk melengkapi laporan pertanggung jawaban,” terangnya.
Lanjutnya, atas persoalan ini warga meminta untuk mendengarkan langsung klarifikasi atau pernyataan dari pihak terkait (aparat desa-red).
“Sejumlah warga yang sempat saya datangi, masih berkeras untuk kantor desa tetap disegel sampai proses selesai, warga juga sempat meminta untuk mendengarkan langsung klarifikasi dari mantan kepala desa, namun kami tidak memperbolehkan hal tersebut, terkecuali pihak terkait menyampaikan ke BPD lalu, BPD yang akan menyampaikan ke masyarakat,” bebernya.
Eksplorasi konten lain dari kabarSAURUSonline.com
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.