Bawaslu Gelar Sosialisasi Pengawasan Pemilihan Partisipatif Pilkada 2024

banner 468x60

KABUPATEN PARIGI MOUTONG, kabarSAURUSonline.com – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Parigi Moutong, menggelar sosialisasi pengawasan pemilihan Partisipatif penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024.

Kegiatan tersebut bertempat di aula salah satu tempat wisata di Kota Parigi, dengan melibatkan sejumlah Organisasi Kepemudaan, ASN, pemilih pemula serta insan pers (Senin, 21 Oktober 2024).

Bacaan Lainnya
banner 336x280

Dalam sambutannya, Komisioner Bawaslu Parigi Moutong, Koordinator Divisi Pencegahan, partisipasi dan hubungan masyarakat, mengatakan, kegiatan pengawasan partisipatif bagi seluruh lapisan masyarakat untuk menjaga integritas demokrasi dan bermartabat dalam Pilkada serentak di Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng).

“Agar pemilihan Bupati dan Wakil Bupati berlangsung secara Demokratis, Integritas dan bermartabat tentunya berlangsung jujur dan adil,” ujarnya.

Menurutnya, pelaksanaan kegiatan sosialisasi pengawasan pemilihan partisipatif tersebut, sebagai bentuk tanggungjawab pelaksanaan pilkada tidak hanya menjadi tanggungjawab penyelenggara saja.

Hal ini juga kata ia, sesuai dengan amanat dari UU terkait pemilu.

“Tujuannya, adalah untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga integritas proses pemilihan.

Selain itu, kami juga memberikan pengetahuan terkait pelanggaran apa saja yang bisa terjadi dalam pemilu.

Sehingga mendorong pemilihan yang transparan dan akuntabel,” jelasnya.

Selain itu lanjutnya, tujuan dari kegiatan tersebut juga bertujuan meningkatkan kepercayaan terhadap proses pemilihan.

“Dengan memastikan, bahwa semua tahapan dalam Pilkada tahun ini, dapat diawasi oleh publik,” terangnya.

BACA JUGA : https://kabarsaurusonline.com/2024/10/19/nizar-rahmatu-siap-ikuti-debat-tanpa-persiapan-khusus/?amp=1

KUNJUNGI JUGA : https://parimo.bawaslu.go.id/

banner 336x280

Eksplorasi konten lain dari kabarSAURUSonline.com

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.