Gandeng Paguyuban Se-Kota Palu, PPG Mahasiswa Untad Gelar Sekolah Pesisir

Gandeng Paguyuban Se-Kota Palu, PPG Mahasiswa Untad Gelar Sekolah Pesisir
Sumber Design Foto : (Redaksi kabarSAURUSonline.com)

KOTA PALU, kabarSAURUSonline.com – Sekolah Pesisir digelar Mahasiswa PPG Untad, di Desa Kulolu, Kecamatan Banawa Tengah, Kabupaten Donggala, dengan menggandeng Aliansi Paguyuban Se-Kota Palu.

Sekolah Pesisir di Desa Kulolu, Kecamatan Banawa Tengah, Kabupaten Donggala, merupakan kegiatan rutin yang dilakukan tiap minggu oleh Mahasiswa PPG Untad yang bekerja sama dengan Aliansi Paguyuban se-Kota Palu.

Bacaan Lainnya

Meski hanya berjarak tempuh sekitar 15 menit dari pusat Kota Kabupaten Donggala, namun Desa Kulolu, dalam kategori desa tertinggal.

Hal ini membuat PPG Mahasiswa Untad dan Aliansi Paguyuban Se-Kota Palu prihatin.

“Selain rasa keprihatinan kami dengan adik – adik yang ada disana, alasan lain kami juga dengan mengadakan kegiatan ini agar Pendidikan yang ada disana itu lebih diperhatikan lagi oleh Pemerintah Daerah (Pemda) setempat. Bahkan bukan hanya masalah Pendidikan saja tapi masih banyak problematika yang lain lagi yang ada disana dan wajib bagi Pemerintah Daerah (Pemda) setempat untuk membenahi apa yang perlu dibenahi dan lebih meningkatkan lagi daerah tersebut”, ujar Fadli, salah seorang pengurus Aliansi Paguyuban se-Kota Palu, kepada media ini Selasa (02/07/2024).

Dalam Sekolah Pesisir itu para peserta didiknya diajarkan menulis, mengenal huruf, membaca, berhitung yang diselingi dengan bermain games.

Tujuannya, lanjut Fadli, untuk melatih kecerdasan dan kreatifitas pada peserta didik.Menurutnya, seluruh anggota dari Aliansi Paguyuban Se-Kota Palu dan Mahasiswa PPG Untad, yang terlibat merasa sangat bersemangat melihat antusias puluhan peserta didik di Desa Kulolu tersebut.

Fadli mengaku, pihaknya berharap dengan adanya Sekolah Pesisir ini, kedepan peserta didiknya semakin bertambah.

“Kemudian, yang juga menjadi harapan kami, agar hal ini bisa memberi kesadaran bagi Pemerintah Daerah (Pemda) setempat, agar lebih peka terhadap pendidikan dan adik – adik yang tidak bisa sekolah karena terkendala ekonomi,” harapnya.

KONTRIBUTOR : Nasrah

BACA : https://kabarsaurusonline.com/2024/06/22/1-359-mahasiswa-wisudawan-angkatan-124-dicetak-untad/?amp

KUNJUNGI : https://untad.ac.id/?


Eksplorasi konten lain dari kabarSAURUSonline.com

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

banner 970x250