Tambahan Penyertaan Modal Parigi Moutong ke Bank Sulteng Diperdakan?

Penyertaan Modal Parigi Moutong ke Bank Sulteng Diperdakan?
Sidang Paripurna DPRD Parigi Moutong, Dengan Agenda Pandangan Akhir Fraksi Terkait Raperda Tambahan Penyertaan Modal Parigi Moutong Ke PT Bank Sulteng, Rabu 04/10. (Sumber Design Foto : Redaksi Kabarsaurusonline.com)

Kabupaten Parigi Moutong, kabarSAURUSonline.com – Aturan terkait Tambahan penyertaan modal Parigi Moutong ke Bank Sulteng yang telah disusun sebelumnya melalui Rancangan Peraturan Daerah (Raperda), oleh Tujuh Fraksi DPRD daerah ini bersepakat untuk disahkan menjadi Perda.

Pantauan media ini, meski Ketujuh Fraksi dalam DPRD telah menyatakan sepakat terhadap penyusunan Raperda Penyertaan Modal Parigi Moutong ke PT Bank Sulteng tersebut menjadi Perda.

Bacaan Lainnya

Meski demikian, Tiga Fraksi DPRD Parigi Moutong yaitu Fraksi Nasdem, Gerindra dan Toraranga, juga memberikan beberapa ‘catatan penting’ bagi Pemda, terkait penerapan tambahan penyertaan modal Kabupaten Parigi Moutong kepada PT Bank Sulteng tersebut. 

‘Catatan penting’ ketiga Fraksi DPRD Parigi Moutong itu, terungkap dalam pandangan akhir Fraksi, yang dibacakan masing-masing perwakilan anggota dari Ketiga Fraksi tersebut, dalam sidang Paripurna DPRD yang digelar di Ruang Paripurna gedung DPRD Parigi Moutong, Rabu (04/10/23).

Fraksi Nasdem memberikan Lima poin ‘catatan penting’ terkait dengan tahapan serta pemanfaatan penambahan penyertaan modal daerah ini kepada Bank tersebut.

Selain itu, ‘catatan penting’ lainnya yang disampaikan Fraksi Nasdem terkait keterbukaan pendapatan dan pemanfaatan dari Pemerintah Daerah (Pemda) Parigi Moutong, terhadap dana CSR dari sejumlah Bank konvensional lainnya yang beroperasi di wilayah daerah ini. 

“Fraksi Nasdem juga mempertanyakan terkait dana CSR yang diperoleh dari Bank-bank Konvensional yang di beroperasi di wilayah ini, apakah pemanfaatannya mengedepankan kepentingan masyarakat. Serta, Fraksi Nasdem menekankan kepada Pemda agar pendapatan dari Deviden atas penyertaan modal kepada Bank Sulteng, nantinya dapat lebih besar dimanfaatkan untuk kepentingan masyarakat,” ungkapnya. 

Ini ‘Catatan Penting’ Fraksi Gerindra dan Toraranga, Soal Raperda Tambahan Penyertaan Modal Parigi Moutong ke PT Bank Sulteng

Masih berdasarkan pantauan media ini, dalam tanggapannya yang dibacakan Suyadi, ‘catatan penting’ Fraksi Gerindra, yaitu menekankan agar penyertaan modal kepada Bank Sulteng, dapat mendorong pendapatan disektor sumber Pendapatan Asli Daerah (PAD), peningkatan pendapatan masyarakat, serta penyerapan tenaga kerja. 

“Fraksi Gerindra juga berharap agar penambahan penyertaan modal menggunakan asas transparansi dan akuntabel, serta menerapkan prinsip kehati-hatian, agar tujuan penyertaan modal tercapai,” sebutnya.

Sementara itu, dalam pandangan akhir Fraksi Toraranga, yang dibacakan Solihin, tujuan tambahan penyertaan modal kali ini, dengan tujuan peningkatan PAD, pertumbuhan ekonomi dan peningkatan pendapatan masyarakat. 

“Keberhasilan investasi sebelumnya, dengan nilai deviden yang mencapai sekitar Rp 13 miliar, hal ini menunjukkan bahwa PT Bank Sulteng layak dan sangat membantu mendongkrak PAD,” tandasnya.

BACA JUGA : https://kabarsaurusonline.com/2023/08/14/sinkronisasi-kua-dan-rpd-parigi-moutong-selesai-ppas-dibahas/

KUNJUNGI JUGA : https://saurustv.id/2023/10/04/hasil-pantauan-di-pasar-tradisional-harga-beras-dan-cabai-naik/

KUNJUNGI JUGA : https://seruanrakyat.online/tahun-ini-empat-desa-di-parigi-moutong-sasaran-program-pamsimas/03/10/2023/


Eksplorasi konten lain dari kabarSAURUSonline.com

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

banner 970x250