Parigi moutong, kabarSAURUSonline.com – Bashar, baru saja terpilih dan dilantik sebagai Kepala Desa (Kades) Jononunu, Kecamatan Parigi Utara, Kabupaten Parigi Moutong, berkomitmen bakal menyentuh pemuda desanya melalui program pemberdayaan dalam memanfaatkan Dana Desa (DD).
Sebagai seorang yang pernah lama berkecimpung dalam dunia organisasi kepemudaan. Kades Jononunu Parigi Moutong, Bashar, yang berhasil memperoleh suara terbanyak saat perhelatan Pilkades serentak di Parigi Moutong tahun 2021 beberapa waktu lalu, seakan menyadari betul, bahwa peran pemuda sangat dibutuhkan untuk memajukan daerah pada era milenial saat ini. Khususnya, keterlibatan para pemuda dalam membangun desa yang ia pimpin kini.
Seakan tidak ingin dianggap hanya sebatas pemberi janji politik yang manis kepada pemuda Desa Jononunu, saat pemaparan visi dan misinya. Meski, belum sepenuhnya sebagai Kuasa Pengguna Anggaran (KPA) DD tahun 2021, namun atas kesempatannya terlibat dalam bagian penyusun program APBDes Jononunu tahun ini, Bashar berhasil mendorong program pemberdayaan bagi pemuda desa tersebut.
“Kedepan, program pemberdayaan Pemdes Jononunu, bakal menyentuh pemuda,” lantangnya pada penyampaian visi misi dalam tahapan Pilkades serentak 2021 beberapa waktu lalu.
Ditemui Redaksi media ini disela kesibukkannya Rabu, (05/5). Bashar mengatakan, untuk pemanfaatan DD tahun ini, masyarakat bersama dengan Pemdes Jononunu bersepakat untuk mendukung kegiatan dua organisasi kelompok generasi muda di desa tersebut melalui program pemberdayaan.
“Insya Allah, mulai dari awal saya menjabat ini, porsi anggaran pemberdayaan akan ada terkucurkan bagi Karang Taruna Desa Jononunu serta Kelompok Pecinta Alam (KPA) Gen’spala,” ujarnya.
Bashar mengungkapkan, salah satu program pemberdayaan yang akan digarap oleh pemuda desanya adalah pembibitan Mangga Harumanis. Ia menuturkan, pembibitan tanaman tersebut, adalah salah satu kegiatan yang bisa langsung memberi efek peningkatan ekonomi bagi masyarakat.
Menurutnya, kegiatan pemberdayaan yang bisa langsung memberi efek pada peningkatan ekonomi warga, sangat penting pada masa Pandemi Covid-19 ini. Apalagi, terangnya, sebagaian besar DD tahun ini, juga masih terfokus pada kegiatan penanganan Covid-19.
Selain Pemberdayaan Pemuda, Bashar Bersama Seluruh Unsur Pemdes Jononunu, Mulai Membentuk Poktan Bagi Masyarakatnya
Selain itu, lanjutnya, melalui kegiatan pemberdayaan pemuda tersebut, Pemdes Jononunu berharap dapat meminimalisir pemuda desanya dari kegiatan-kegiatan yang tidak bermanfaat.
“Parahnya lagi, jika sampai ada anak-anak kita yang harus berhadapan dengan hukum akibat kenakalan remaja. Makanya, besar harapan kami pada kegiatan pemberdayaan ini. Minimal, melalui kegiatan positif lewat pemberdayaan, dapat meminimalisir terlebih dahulu,” terangnya.
Ia menambahkan, Pemdes Jononunu juga telah membentuk kelompok tani untuk mempermudah dalam mengalokasikan DD demi sasaran pemberdayaan peningkatan ekonomi.
“Kemarin juga sudah ada beberapa kelompok pertanian yang terbentuk yang memang itu sudah menjadi gagasan saya dari awal. Agar, saya lebih terarah dalam menentukan anggaran bagi pertanian melalui bidang pemberdayaan,” tutupnya.
Eksplorasi konten lain dari kabarSAURUSonline.com
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.