PKBM dan Paud Parigi Moutong Turut Meriahkan Hardiknas 2021

PKBM dan Paud Parigi Moutong Turut Meriahkan Hardiknas 2021
Kabid PAUD DIKMAS Disdikbud Parigi Moutong, NURLINA SPt. MSi (Sumber Design Foto : Redaksi KabarSAURUS)
banner 468x60

Parigi Moutong, kabarSAURUSonline.com Meski masih dalam situasi pandemi COVID-19, Lembaga Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) dan Satuan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Kabupaten Parig Moutong, turut meriahkan peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) yang jatuh pada tanggal 02 Mei 2021.

Untuk rangkaian peringatan Hardiknas tahun ini, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Parigi Moutong melalui Bidang PAUD dan Pendidikan Masyarakat  (Dikmas) menggelar empat lomba untuk satuan PAUD dan lembaga PKBM.  

Bacaan Lainnya
banner 336x280

Empat lomba yang digelar yakni, lomba membuat video pendek untuk satuan pendidikan jenjang PAUD dan PKBM,  lomba mewarnai bagi peserta didik PAUD, dan lomba membuat surat terbuka yang diikuti oleh peserta didik paket A, B dan C.

“Untuk memperingati Hardiknas tanggal 02 Mei nanti, kita Disdikbud Parimo menggelar empat kegiatan, yang mana kegiatan itu ditujukan ke satuan pendidikan baik Paud maupun PKBM, peserta didik jenjang Paud dan peserta didik paket A, B dan C,” jelas Kepala Bidang PAUD dan DIKMAS, Nurlina Sani S,Pt, M,Si kepada media kabarSAURUS, Rabu (28/04).

Ia mengatakan, tema yang dilombakan untuk video pendek bagi satuan PAUD dan PKBM adalah ‘pengelolaan satuan pendidikan di masa pandemi’.  Penilaianya adalah bagaimana mereka melakukan persiapan pembelajaran dalam rangka menyambut adaptasi kebiasaan baru (new normal).

“Hal itu bertujuan untuk menguji penguasaan IT mereka, kita berharap literasi IT-nya berkembang karena ini adalah masa kompetensi itu dibutuhkan,” ujarnya.

Sementara kata Nurlina, tema lomba untuk membuat surat terbuka bagi peserta paket A,B dan C yakni ‘suara anak putus sekolah’. Diharapkan pada peserta didik yang mengikuti bisa menceritakan serta memberikan saran kepada Pemerintah tentang kondisi anak putus sekolah juga menyertakan pendapat mereka. Peserta lomba juga dapat menyampaikan harapanya kepada Pemda dan masyarakat.

Lanjutnya, bagi peserta didik yang akan mengikuti lomba mewarnai temanya adalah ‘Hari Pendidikan Nasional’. Peserta didik yang mengikuti lomba ini tidak dibatasi. Ia berharap banyak anak PAUD yang mau ikut serta.

Nurlina menambahkan, pemenang akan diberikan hadiah. Kata ia, untuk juara pertama akan mendapatkan uang senilai Rp400.000, juara kedua Rp300.000 dan juara tiga mendapatkan Rp.200.000 dalam bentuk tabungan.

Hardiknas 2 Mei 2021, Disdikbud Serahkan Hadiah Kepada PKBM dan PAUD Parigi Moutong

“Itu disiapkan oleh Bank Sulteng, kami bekerja sama dengan Bank Sulteng, jadi untuk pemenang itu akan dibukakan tabungan Simpeda, jadi prinsipnya Disdikbud kerja sama dengan BUMN. Sebenarnya kita tidak ada dana untuk itu jadi kita inisiatornya sambil cari sponsornya,” ungkapnya.

Ia menjelaskan, kegiatan tersebut telah dimulai sejak tanggal 22 April 2021 lalu dan berakhir pada tanggal 1 Mei 2021 untuk pengumpulan bahan lomba. Tanggal 2 Mei 2021 bertepatan dengan Hardiknas adalah penyerahan hadiah untuk pemenang lomba.

“Penyerahan hadiah di tanggal 02 Mei saat upacara, tapi karena tidak diizinkan upacara, maka kita masih melihat perkembangan,” tutupnya.

banner 336x280

Eksplorasi konten lain dari kabarSAURUSonline.com

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.