Dua Box Vaksin Covid-19 Tiba di Parigi Moutong

Dua Dos Vaksin Covid-19 Tiba di Parigi Moutong
Dua dos vaksin Covid-19 berjumlah 2.680 vial tiba di Parigi Moutong. Sumber foto : Redaksi kabarSAURUS

Parigi Moutong, kabarSAURUSonline.com – Dengan begitu ketatnya pengawalan, dua dos Vaksin Covid-19 akhirnya menyentuh ‘Bumi Parigata’ Kabupaten Parigi Moutong Provinsi Sulawesi Tengah.

Kedatangan vaksin yang menurut argumen pemerintah sebagai salah satu upaya dalam menekan angka penyebaran Corona Virus Desease 2019 (Covid-19) di tanah air. Pada akhirnya, Rabu (3/2) sekitar pukul 17.30 wita menyentuh tanah ‘Parigata’ tepatnya di Kantor Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Parigi Moutong.

Bacaan Lainnya

Meski, dalam penyambutan vaksin tersebut, tidak begitu mengundang perhatian warga di sekitaran kantor. Namun, nampak sejumlah pegawai instansi kesehatan di Kabupaten Parigi Moutong itu, telah lebih awal menanti kedatangan vaksin Covid-19.

Bukan hanya itu, Wakil Bupati Parigi Moutong, H. Badrun Nggai dan petinggi Kepolisian Resort Parigi Moutong dan TNI pun, ikut menyambut kedatangan vaksin.

Iringan-iringan kendaraan dan bunyi Sirine Kepolisian sudah mulai kedengaran dari jauh. Pejabat yang menyambut kedatangan vaksin pun mulai bergegas menuju pintu penjemputan. Rombongan mobil pengangkut langsung mengarah ke halaman kantor Dinkes. Dari depan pintu kantor, Badrun Nggai  langsung menjemput kedatangan vaksin Covid-19.

Aparat keamanan TNI/Polri dan Satpol PP bergerak cepat menuju deretan mobil yang parkir tepat di depan kantor instansi kesehatan tersebut. Dari salah satu unit mobil kesehatan milik instansi terkait, tampak dua dos vaksin virus corona untuk pejabat dan tenaga medis.

Vaksin Covid-19, Khusus Pejabat Publik dan Tenaga Kesehatan

Wakil Bupati Parigi Moutong, H. Badrun Nggai kepada awak media menerangkan, penggunaan vaksin tersebut khusus bagi pejabat daerah dan tenaga kesehatan di  Kabupaten Parigi Moutong.

“Langkah awal, vaksin ini kami khususkan kepada 10 orang pejabat publik dan sekitar 2.600 tenaga kesehatan. 10 pejabat itu adalah yang termasuk dalam Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda),” sebutnya.

Menurut Badrun, untuk pelaksanaannya pemerintah telah menetapkan hari Senin (8/1) kegiatan penyuntikan kepada 10 orang pejabat publik di Kabupaten Parigi Moutong.

Ia mengatakan, kemungkinan dari jumlah 10 orang tersebut, pihaknya akan menambah sebanyak tujuh orang dari pejabat daerah. Meskipun katanya, jika melihat jumlah pejabat daerah di daerah itu, ketersediaan vaksin masih sangat kurang.

“Sekitar setengah jam kemudian dari proses vaksinasi nanti, maka secara serentak prosesnya akan berlangsung pada seluruh Puskesmas dan Rumah Sakit. Insya Allah, kami akan mengupayakan dua hingga tiga hari kedepan seluruhnya sudah tervaksinasi,” ungkapnya.

Ia menambahkan, sesuai target vaksinasi oleh pemerintah pusat, setiap kabupaten akan mendapatkan dua kali tahapan proses vaksinasi.


Eksplorasi konten lain dari kabarSAURUSonline.com

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

banner 970x250