Parigi Moutong- Rayakan hari kelahiran (Harla) partainya yang ke 22 tahun. Sejumlah anggota DPC PKB Kabupaten Parigi Moutong, Provinsi Sulawesi Tengah, menggelar syukuran bersama puluhan anak santri dari yayasan Pondok Pesantren K.H Soleh Damar.
Bertempat di kantor sekretariat Dewan Pimpinan Cabang (DPC), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Parigi Moutong, yang terletak di Kelurahan Loji, Kecamatan Parigi, Kabupaten Parigi Moutong. Syukurang yang dilangsungkan Kamis malam (24/7), berlangsung khidmat
Pantauan KabarSAURUSonline.com, meskipun perayaan (Harla) partai yang saat ini dipimpin oleh Muhaimin Iskandar (Cak Imin Sapaan akrabnya), hanya berlangsung secara sederhana bahkan jauh dari kata megah.
Namun, lantunan ayat suci alqur’an dari puluhan anak yatim piatu yang hadir saat itu, serta doa yang dipanjatkan, menjadi kehidmatan tersendiri bagi para kader.
Menariknya, dinahkodai Haris Julianto sebagai Ketua DPC PKB Kabupaten Parigi Moutong, ikatan kekeluargaan yang kuat dari masing-masing kader tergambar jelas, jelang pemotongan kue ulang tahun bertulis Harla ke 22.
Pasalnya, sebelum diberi kesempatan untuk memotong kue tersebut, Haris Julianto meminta agar seluruh kader mendekat kepadanya.
“Mari sini, saudara. Ini bukan hanya perayaan hari kelahiran Partai. Tapi ini juga hari kelarihan kita bersama dari rahim PKB,” tutur Haris sembari mengajak rekan-rekannya.
Tidak sampai disitu, Haris kemudian menyerahkan potongan – potongan kue tersebut kesejumlah anggota DPC PKB Parigi Moutong. Sambil memberi doa dan dukungannya kepada sejumlah kader yang saat ini menjadi Anggota Legislatif (Anleg) DPRD Parigi Moutong.
“Semoga sadaraku selalu dalam lindungan Allah. Sehingga kita bisa sama – masa berjuang untuk membangun serta menjaga amanah rakyat yang mengantar kita kegedung DPRD Kabupaten Parigi Moutong,” ucap Haris Julianto menyerakan potongan kue terakhir kepada H. Wardi, yang saat ini mendapat kesempatan sebagai wakil rakyat.
Perayaan Harla tersebut ditutup dengan foto bersama dan penyerahan santunan kepada puluhan anak-anak santri dari yayasan pondok pesantren K.H Soleh Damar.
Dinahkodai Haris Julianto, Sekretariat DPC PKB Parigi Moutong Bakal Jadi Rumah Aspirasi Rakyat
Ditemui usai perayaan Harla partainya. Haris Julianto mengatakan, di usianya yang ke 22, para kader PKB diseluruh Indonesia diminta agar lebih bisa bermanfaat lagi bagi masyarakat.
“Tentunya hal ini dalam upaya masyarakat bangsa kita. Tentunya. bagi kami kader partai diwilayah Parigi Moutong. Harapan saya kesolidan kita yang terbangun saat ini. dapat memberi manfaat bagi masyarakat guna membangun daerah kita,” terangnya.
Selain itu dengan posisi sekarang ini. Alhamdulillah untuk kedua kalinya PKB Kabupaten Parigi Moutong mendapatkan porsi empat kursi di gedung DPRD Parigi Moutong.
“Tentunya saya berharap, saudara – saudara saya yang kini duduk dikursi wakil rakyat dapat amanah dan peka terhadap kondisi masyarakat saat ini,” katanya.
Untuk diketahui sejak tahun 2009 Partai PKB mendapat porsi dua kursi di gedung DPRD Parigi Moutong.
Kemudian, pada periode 2014-2019 mendapat empat kursi. Dan dapat mempertahankan empat kursi tersebut pada periode saat ini.
“Atas Instruksi Pimpinan Pusat, seluruh struktur DPC dapat lebih fokuskan perjuangan bagi masyarakat di sektor pertanian. Dan Insyaallah, dengan dipercayakan kepada saya menahkodai DPC PKB Parigi Moutong. Tempat ini (Sekretariat) DPC PKB Parigi moutong, dapat dijadikan tempat bersama, untuk masyarakat menyampaikan aspirasi mereka. Sejenis rumah rakyat Insyaallah.
Eksplorasi konten lain dari kabarSAURUSonline.com
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.