WC Portable BNPB Sulteng, Bantu Fasilitas Untad Diacara Wisuda

WC Portable BNPB Sulteng, Bantu Fasilitas Untad Diacara Wisuda
Kehadiran WC Portable di acara Wisuda ribuan Mahasiswa Untad bantu sanak keluarga wisudawan dan wisudawati (Sumber Foto : Redaksi kabarSAURUS)

KOTA PALU, kabarSAURUSonline.com – Keberadaan WC portable diacara wisuda Untad angkatan 117 dan 118, cukup membantu pihak universitas yang terkesan masih terbatas dengan fasiltas tersebut diarea sekitar gedung tempat perhelatan kegiatan ‘sakral’ tersebut.

Water Closet (WC) atau toilet, yang berjenis portable milik Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) ini, turut dihadirkan pihak Universitas pada gelaran acara wisuda Universitas Tadulako (Untad) angkatan 117 dan 118, dan dianggap sangat bermanfaat bagi para sanak saudara wisudawan.

Bacaan Lainnya

Untad dipertengahan tahun 2023 ini melaksanakan wisuda angkatan ke 117 dan 118 bagi ribuan mahasiswanya. Kegiatan wisuda tersebut digelar selama dua hari, dimulai pada Rabu, (05/07) untuk 1942 wisudawan yang terbagi kedalam dua sesi, yaitu pagi dan siang hari.

Kemudian, hari ini, Kamis (06/07) untuk 1449 wisudawan, yang juga terbagi dalam dua sesi. Diketahui, sebanyak 2941 mahasiswa Untad yang menjadi wisudawan angkatan 117 dan 118 tersebut.

Berdasarkan pantauan media ini, keberadaan sejumlah WC portable diacara wisuda Untad itu, seakan jadi bagian dari suguhan dalam acara ‘sakral’ ribuan mahasiswa salah satu universitas negeri di Sulteng tersebut.

Pasalnya, letak WC portable di acara Wisuda Untad ini, tidak jauh dari gedung Rektorat dan nyaris berdampingan dengan gedung Auditorium, yang merupakan tempat dilaksanakannya acara itu.

Hal ini, seakan cukup membantu bagi sanak keluarga yang tidak mendapat kesempatan untuk menyaksikan langsung ‘momen sakral’ penetapan gelar akademik para Wisudawan dari dalam gedung tersebut.

Kepada Redaksi kabarSAURUSonline.com, Ozi Saputra, petugas penyaluran logistik BPBD Sulteng, menuturkan, untuk pemenuhan air bagi WC portable itu, pihaknya harus menyediakan air bersih sebanyak 5000 hingga 10000 liter perhari.

“Kalau kemarin air yang habis 5000 liter, hari ini sampe dua kali di tambah jadi 10000 liter” ujar, Kamis (06/07).

Kata ia, fasilitas BNPB Sulteng tersebut, memang kerap kali digunakan dalam acara wisuda yang diselenggarakan Untad.

“Biasa digunakan juga pada event-event lain dengan menyurat ke kantor. Tapi, kami tetap prioritaskan untuk bencana” jelasnya.

Kehadiran BNPB Sulteng bersama WC portable daruratnya, seakan jadi solusi bagi pihak Untad yang nampak masih terbatas dengan ketersedian fasilitas tersebut disekitar area gedung Rektorat yang juga berdekatan dengan gedung auditorium.

Apalagi, gedung Auditorium ini, bakal menjadi langganan perhelatan acara wisuda setiap tahunnya, yang sudah hampir dipastikan bakal dihadiri ribuan jiwa.

BACA JUGA : https://kabarsaurusonline.com/2023/06/27/idul-adha-1444-h-fkip-untad-kurban-sebelas-ekor-sapi/

KUNJUNGI JUGA : https://untad.ac.id/untad-sosialisasikan-permen-dikbudristek-nomor-41-tahun-2023-terkait-otk-baru/


Eksplorasi konten lain dari kabarSAURUSonline.com

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

banner 970x250