Harga Cabai Pasar Sentral Parigi ‘Pedis’ Lagi

Harga Cabai Pasar Sentral Parigi 'Pedis' Lagi
Kondisi Pasar Sentral Parigi, di Tengah Kenaikkan harga bahan rempah jenis cabe. Sumber Foto : redaksi kabarSAURUSonline.com (Sabtu 22 Januari 2021)
banner 468x60

Parigi Moutong, kabarSAURUSonline.com – Harga cabai, pada pasar sentral Parigi, Kabupaten Parigi Moutong, Kembali alami kenaikkan yang seakan menunjukkan eksistensi rasa Pedisnya.

Pantauan redaksikabarSAURUSonline.com, sejumlah bahan rempah mulai mengalami kenaikkan harga pada Pasar Sentral Parigi (PSP), Kabupaten Parigi Moutong, Sabtu (23/01),

Bacaan Lainnya
banner 336x280

Padahal, jelang hari raya natal dan tahun baru 2020 lalu, harga dari bahan rempah tersebut masih terbilang normal saja.

“Harga Rica (Sebutan Cabai, bagi warga Parigi Moutong) sekarang naik, perkilonya sampai Rp 50 ribu, padahal sebelumnya hanya Rp 45 ribu. Selain itu, Tomat juga sudah naik Rp 5000 ribu per kilo, biasanya Cuma Rp 3000 ribu sampai Rp 4000 Ribu saja,” ungkap Tina, pedagang cabai PSP.

Menurutnya, beruntung kenaikkan harga cabai ini, tidak seiringan dengan Bawang Putih dan Mawang Merah.

Ia menuturkan, harga bawang merah dan juga bawang putih masih berkisar Rp 30 ribu perkilo dalam seminggu ini.

“Yang lain harganya naik, tapi kalau bawang merah dan bawang putih itu harganya hanya Rp 30 ribu saja per kilo. Apa biasanya sampai Rp 40 ribu satu kilo,” tutur Tina.

Selain harga cabai, sejumlah harga bahan pokok juga mengalami kenaikkan.

Indah, salah seorang pedagang bahan campuran pada PSP mengaku, beberapa bahan pokok seperti beras, minyak goreng, telur ayam mengalami kenaikkan.

Bukan hanya itu, sambung Indah, tepung terigu hingga mie instan, juga ikut mengalami kenaikkan.

“Beras bongkaran naik jadi Rp 460 per karung, kalau biasanya hanya Rp 425 ribu saja. Harga telur yang sebelumnya Rp 43 ribu kini menjadi Rp 45 ribu per satu rak,” tandasnya.

banner 336x280

Eksplorasi konten lain dari kabarSAURUSonline.com

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.