Parigi Moutong, kabarSAURUSonline.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Parigi Moutong Sulawesi Tengah Rekrut Relawan Demokrasi (Relasi) jelang Pemilukada serentak 2020.
Rekrutmen Relasi sebagai salah satu tahapan dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tengah Tahun 2020.
Untuk mendukung langkah-langkah sosialisasi pada masyarakat terkait pendidikan pemilih atau dalam rangka peningkatan jumlah partisipasi pemilih. Sehingga pembentukan Relasi dapat membantu kerja KPU Parigi Moutong dalam menyampaikan sosialisasi kepada masyarakat.
Demikian ungkapan kepala Devisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Parmas, dan SDM KPU Parigi Moutong, Abdul Gafur kepada media ini, Kamis (24/9).
“Jumlah partisipasi secara Nasional, kami mendapat target 79 persen. Namun karena adanya virus corona, mendapat pertimbangan menjadi 77,5 persen saja,” ungkapnya.
Ia mengatakan, secara teknis tanggung jawab Relasi terbagi atas lima basis yang berbeda yakni basis kaum marjinal, keagamaan, pemilih pemula, perempuan dan keluarga.
Ia juga mengatakan, sebenarnya terdapat 10 basis. Namun dari 10 basis itu hanya ada lima basis yang menjadi kebutuhan KPU Kabupaten Parigi Moutong untuk menjadi sasaran sosialisasi.
“Dari kelima basis ini, kita membutuhkan 25 orang untuk menjadi Relasi. Untuk setiap basis terdapat satu tim yang beranggotakan lima orang saja. Sehingga, kerjanya maksimal dalam melakukan satu rangkaian pendidikan pemilih kepada masyarakat,” sebutnya.
Ia menjelaskan, karena saat ini sudah masuk dalam tahap wawancara, maka ada beberapa larangan yang menjadi ketentuan dalam perekrutan.
Ketentuan tersebut yaitu mereka yang akan terpilih tidak menjadi anggota partai politik dalam lima tahun terakhir. Kemudian tidak menjadi tim pemenangan salah satu kandidat calon Gebernur dan Wakil Gubernur.
Apabila tegas Gafur, terdapat hal-hal yang terlarang dalam rekrutmen tersebut, pihaknya tidak segan-segan mencoret atau memberhentikan.
“Harapannya, semoga dengan tim Relasi ini, apa yang menjadi target KPU pada Pemilukada serentak tahun 2020 kali ini dapat tercapai,” harapnya.
Eksplorasi konten lain dari kabarSAURUSonline.com
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.